YA'AHOWU !! SYALLOM.. Kata Yesus: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku. (Yoh. 14:6) FAOMASI ZOAYA

LABEL

Pencarian

MARILAH KITA MENJADI BERKAT MELALUI INTERNET, KIRIMKAN TULISAN ANDA YANG MEMBANGKITKAN IMAN, MEMULIHKAN, MEMBAWA JIWA & PERTOBATAN KEPADA TUHAN.

Kamis, 05 Juli 2012

Puisi: BERANI MATI SEBELUM MATI


Aku adalah bangsawan Surgawi..
Untuk apa aku membangun kerajaanku dan bukan kerajaan Sorga?
Oh..dunia sedang mempesonaku, menarikku…
Tetapi dunia ini akan hilang lenyap…..
Aku tak mau…jika keinginanku menjauhkanku dari-Mu..
Hancurkan keinginanku, karena ini semua milik-Mu..
Matikan aku..walau masih banyak yang kuingini..
Demi kehendak-Mu dan panggilan-Mu..
Lebih baik aku hidup sebagai alat-Mu..
Buat aku tidak mencintai lagi dunia ini..
Buat mataku hanya menatap wajah-Mu..
Sekali lagi dan sekali lagi..Kau cukup bagiku..
Yesus cukup bagiku, hingga aku akan selalu bersukacita..
Ambil diriku hanya untuk-Mu saja..
Mengabdikan nafasku untuk kemasyuran nama-Mu di bumi..
Aku tak mau menginginkan apapun..
Aku tak berani menginginkan kesenangan dunia…
Memang berat melepas semua kesenangan dan keinginanku..
Tetapi ajarku tuk percaya..
Kau sanggup..Kau baik..Kau sempurna..Kau terindah..
Kau memberi yang terbaik sebab Kau yang paling mengenal hatiku…
Terima kasih Tuanku..
Hari ini Kau telah membuka mata hatiku..
Belajarlah hai, jiwaku..merendahlah..serahkan hatimu…
Seperti Yesuspun telah menyerahkan hak-Nya sebagai Tuhan..
Aku ingin hidup bebas, terbang..lepas…
Tidak memegang apapun di bumi ini..
Akan kupikul salibku itu..sampai kebangkitanku tiba..
Kebangunan..kemuliaan…
Mulutku membisu…lidahku kelu…
Tetapi hatiku tahu…Hatiku menangkap sesuatu dari-Mu..
Jiwaku haus akan-Mu…berilah aku makan dari rumah-Mu
Agar aku kuat kembali…

Sumber: http://eviemehita.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih untuk Komentar Anda yang membangun, Semoga menjadi berkat bagi kita semua... Amin. GBU